cara membedakan burung tledekan jantan dengan betina(sulingan gunung)


cara membedakan burung tledekan jantan dengan betina(sulingan gunung)

Post ini terinspirasi saat kemarin beberapa hari yang lalu jalan-jalan kepasar burung. Ada orang yang menawarkan burung tledekan atau sulingan. Beliau menawarkan harga burung tledekan 300k. Untuk itulah, saya share pertama kalinya tips untuk burung tledekan di blog ini.
Burung tledekan atau sering disebut juga dengan burung sulingan ini cukup banyak peminatnya. Walau menurut saya cukup jarang ada burung tledekan di setiap warung penjual burung. Mungkin salah satu penyebabnya ya penangkapan liar yang besar-besaran.
Selain suara burung tledekan yang indah, burung ini merupakan burung yang mempunyai type petarung. Jadi kita tidk hanya bisa menimkati kicauan indah dari burung sulingan ini namun juga bisa melihat gaya bertarung si tledekan yang tentu sangat menarik. Ok, sesuai judul diatas yaitu cara membedakan burung tledekan jantan dengan betina, sebenarnya cukup mudah. Lalu bagaimana cara membedakan burung tledekan jantan dengan betina?

Burung sulingan

Caranya adalah sebagai berikut ;
Ciri Burung tledekan JANTAN
1.Ada warna biru yang cerah terlatak di kepala.
2.Bulu bagian atas yang berwarna biru tua
3.Bulu bagian bawah berwarna biru.
Ciri burung tledekan Betina
1.Bulu atas berwana coklat
2.Sedang bulu bagian perut berwarna coklat muda.

Hanya itu tips atau cara yang dapat saya bagikan untuk kali ini yaitu tentang cara membedakan tledakan jantan dengan betina(sulingan gunung).
Semoga bermanfaat dan Salam kicau.

2 Responses to "cara membedakan burung tledekan jantan dengan betina(sulingan gunung)"

Unknown mengatakan...

kalau masih trotolan, cara membedakan tledekan betina dan jantan bagainana?
apakan trotolan tledekan jantan sudah keluar warna birunya pa belum?

Unknown mengatakan...

walaupun warna biru diekor hanya sedikit, yakin jantan

Posting Komentar