Cara membuat burung ciblek doyan voer- Kali ini
bicara-burung akan membagikan suatu tips lagi, masih sama dengan lainnya masih dan akan selalu setia dengan tema burung kicau. Dan untuk kali ini, yang akan dibahas adalah burung ciblek.Burung ciblek sendiri sebenarnya sudah cukup sering saya bahas diblog ini, mulai dari :
- Cara merawat burung ciblek
- Cara membedakan burung ciblek jantan dengan betina
- Cara memilih burung ciblek(bakalan)
Nah seperti judul diatas yaitu
Cara membuat burung ciblek doyan voer. Banyak diantara para penggemar burung ciblek yang suka membeli burung ciblek bakalan. Karena harga untuk ciblek bakalan sendiri masih bisa dibilang sangat terjangkau. Namun biasanya atau kebanyakan burung ciblek bakalan dipasaran masih belum bisa atau doyan makan voer, inilah yang biasa menajdi faktor utama ciblek bakalan mati.
Berbekal pengalaman yang saya alami, berikut saya share bagaiamana cara membuat burung ciblek bakalan doyan voer.
Tipsnya sebagai berikut :
- Hal pertama, taruh ciblek ditempat yang tidak terlalu ramai.
- Beri makan ciblek voer lembut dahulu, voer lembut campur dengan kroto.
- Sebagai makanan lain berikan juga ulat hongkong, 5-7, tidak usah terlalu banyak.
- Biasanya dengan hal itu dalam waktu 1-3 hari burung ciblek sudah doyan voer.
- Apabila belum, lanjutkan terus langkah diatas. Paling tidak 1minggu.
Sedikit tips diatas saya rasakan sudah cukup untuk membuat ciblek bakalan doyan voer.
Ingat;bagus tidaknya burung juga bergantung dari perawatan.
Semoga bermanfaat
0 Response to "Cara membuat burung ciblek doyan voer"
Posting Komentar